Jumat, 27 Februari 2015

Prospek Kerja Jurusan Ilmu Gizi - SipilID


Jurusan Kuliah yang membahas tentang Gizi adalah salah satu jurusan yang tidak akan mati sepanjang manusia masih di dunia, sama halnya dengan jurusan pertanian. Karena apa? Karena manusia selalu butuh makanan, dan ilmu gizi adalah ilmu yang membahas tentang berbagai hal yang terkait dengan makanan, terutama dalam kaitannya dengan kesehatan manusia. Dengan demikian, cukup jelas bahwa jurusan ilmu gizi  memiliki prospek lapangan kerja yang relatif luas sejalan dengan perkembangan kehidupan manusia yang semakin tinggi standardnya.

Mungkin masih banyak diantara teman-teman yang belum tahu lapangan kerja seperti apa saja yang bisa dimasuki seorang lulusan jurusan ilmu gizi, bagi yang sedang mencarinya, berikut ini adalah beberapa prospek lapangan kerja jurusan ilmu gizi.

Lembaga Kesehatan Masyarakat

Setiap Pusat Kesehatan Masyarakat atau yang lebih dikenal sebagai Puskemas memerlukan setidaknya satu orang ahli gizi, namun pada saat ini masih banyak Puskesmas yang belum memiliki ahli gizi karena jumlah lulusan Jurusan Gizi yang masih sangat kurang. Ahli gizi juga dapat bekerja di rumah sakit.
Baca juga:
10 Alasan Kenapa Perawat adalah Pasangan Ideal
Penyakit-penyakit yang Sering dialami Mahasiswa

Institusi Pemerintahan

Lulusan jurusan ilmu gizi dapat bekerja untuk pemerintah di lembaga seperti Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) atau di Badan Ketahanan Pangan.

Konsultan Gizi

Konsultan dan penyuluh bidang pangan, gizi dan kesehatan
Prospek lainnya dalam Ilmu Gizi ialah sebagai konsultan Gizi di lingkungan masyarakat, seperti Konsultan Diet, Konsultan Gizi Lansia, Konsultan Gizi Anak dan Balita, dan lain sebagainya.

Tenaga pengajar dan pendidik

Dalam bidang Pendidikan, Prospek Ilmu Gizi akan menjadi Staff Pengajar di Perguruan Tinggi dengan mengambil pendidikan Strata 2 (S-2).

Perusahaan industri makanan

Dalam industri makanan, peluang lulusan ilmu gizi sangat luas terbentang. Pada umumnya, tugas utama seorang ahli gizi di industri makanan adalah membuat nutrition facts yang berada di belakang kemasan makanan itu. Gizi Kesehatan Masyarakat bisa menduduki profesi sebagai Manager Quality control pada perusahaan Food and Baverages, Rumah Makan dan restaurant, supervisor HACCP pada berbagai perusahaan : restaurant, hotel, supermarket, supplier makanan, konsultan gizi, catering.
Baca juga:
Jurusan Kuliah yang Selalu dibutuhkan
Prospek Kerja Jurusan Kuliah Teknik Industri
Selain peluang-peluang kerja diatas, lulusan Ilmu Gizi juga bisa bekerja sebagai ahli nutrisi, peneliti rumah sakit, industri kesehatan, bisa juga di lembaga swadaya masyarakat. Lulusan jurusan ilmu gizi juga bisa berwirausaha membuka jasa perdagangan makanan, catering, dsb.

Kamis, 19 Februari 2015

Prospek Kerja Jurusan Pariwisata - SipilID

Fatahillah Square - Kota Tua Jakarta
Kawasan Wisata Kota Tua Jakarta
Jurusan pariwisata di perguruan tinggi adalah jurusan yang memiliki prospek lapangan kerja yang sangat besar. Prospek kerja jurusan pariwisata yang besar ini dapat dipahami karena pariwisata adalah salah satu industri terbesar di dunia, bahkan ada ahli pariwisata di luar negeri yang berpendapat pariwisata bukan sekedar industri biasa, tapi kombinasi dari berbagai jenis industri. Beberapa industri yang dapat masuk dalam pariwisata adalah industri makanan, industri transportasi, industri perhotelan, industri hiburan, dan lain-lain.
Baca juga: Jurusan kuliah buat penggila travelling
Sebagai gambaran, berikut ini adalah beberapa prospek kerja bagi seorang lulusan jurusan pariwisata di Indonesia.

Biro perjalanan wisata

Lulusan jurusan pariwisata dapat bekerja di biro perjalanan wisata yang banyak terdapat di Indonesia, banyak agen wisata perjalanan ini disebabkan potensi wisata Indonesia yang memang sangat banyak. Kemampuan yang harus dimiliki untuk lulusan pariwisata yang bekerja di bidang ini misalnya bagaimana cara membuat paket toru wisata yang baik. Beberapa hal penting dalam pembuatan paket wisata misalnya pengetahuan tentang  jalur penerbangan pesawat, teknik guiding wisatawan (kemampuan bahasa inggris akan sangat mendukung), dan geografi kawasan wisata . Selain bekerja di agen perjalanan wisata, lulusan pariwisata juga dapat mendirikan agen atau biro perjalanan wisatanya sendiri.
Baca juga:
Pentingnya bahasa Inggris bagi Mahasiswa
Prospek jurusan Arsitektur Lanskap

Perusahaan Pengelola Kawasan Wisata

Minat masyarakat yang semakin tinggi untuk berwisata membuat industri wisata menjadi semakin kompleks, karena pada saat ini semakin banyak kawasan atau objek wisata yang dikelola secara profesional oleh perusahaan kepariwisataan. Banyak sekali contoh perusahaan pengelola kawasan wisata, misalnya Taman Impian Jaya Ancol dan Taman Mini Idonesia di Jakarta.

Institusi pemerintahan

Lulusan jurusan pariwisata dapat bekerja sebagai pegawai negeri sipil di kementrian pariwisata dan ekonmomi kreatif serta dinas-dinas pariwisata yang berada di bawah pemerintahan provinsi maupun kota dan kabupaten.

Industri perhotelan

Banyak lulusan jurusan pariwisata yang bekerja di bidang perhotelan, dibidang ini mereka biasanya bekerja pada bagian pemasaran, bidang pengaturan operasional sehari-hari, ataupun menyediakan pelayanan jasa pelanggan dengan baik. Lingkup kerja lulusan pariwisata di industri perhotelan antara lain masalah Laundry, Food and Beverage, Hospitality, Room Service, dan Hotel Accounting.

Masih banyak prospek lapangan kerja lainnya bagi seorang lulusan jurusan pariwisata misalnya sebagai akedemisi atau peneliti di lembaga-lembaga penelitian dan perguruan tinggi. Lulusan pariwisata juga dapat menjadi konsultan pariwisata; manajer restoran; manajer event organizer bertanggung jawab dalam mengadakan suatu acara peluncuran dan konferensi; staf dan profesional di maskapai penerbangan serta kapal pesiar, dan lain-lain.

Jumat, 13 Februari 2015

Apa yang dikerjakan seorang Wartawan Majalah? - SipilID

Wartawan Majalah

Wartawan majalah bekerja dengan meneliti dan menulis artikel berita atau fitur publikasi yang beraneka ragam, media tersebut biasanya terbit secara periodik dengan tema yang beranekaragam. Dalam perusahaan penerbitan majalah, wartawan dapat menangani berbagai macam bidang seperti menulis, interview, sub-editing, dan designing.

Pada saat ini profesi wartawan majalah telah berkembang lebih luas dengan pemanfaatan media online, bisa dikatakan tidak ada media masa yang tidak merambah cakupan mereka ke dunia digital. Dalam persaingan media online, kemampuan untuk menulis konten yang menarik lebih diperlukan dan keterampilan untuk meningkatkan search engine optimization menjadi sangat bermanfaat. Di Indonesia banyak sekali majalah-majalah yang beredar yang dapat menjadi lapangan kerja bagi teman-teman yang ingin menjadi wartawan, misalnya National Geographic, Tempo, Intiari, Femina dll.

Tugas Seorang Wartawan

Pekerjaan jurnalis atau wartawan sangat bervariasi tergantung pada besarnya organisasi kerja dan subjek bahasan yang diambil majalah. Hal itu juga dipengaruhi oleh jenis media yang digunakan. Umumnya tanggung jawab seorang wartawan adalah:

  • meneliti sebuah subjek atau cerita;
  • menulis dan mengedit berita dan fitur dalam gaya rumah publikasi;
  • memastikan penulisan sudah dilakukan dengan baik, akurat, dan disubmit sesuai deadline;
  • melakukan wawancara, baik secara langsung atau jarak jauh;
  • menghadiri seminar, konferensi dan pameran (beberapa penerbit majalah mengadakan pameran dan acara untuk memungkinkan pengiklan bertemu dengan pembaca mereka);
  • menghasilkan ide-ide untuk artikel, berita atau cerita;
  • sumber gambar untuk ilustrasi tulisan;
  • bertemu dengan rekan-rekan untuk merencanakan isi subjek dan karakter publikasi;
  • menjaga publikasi agar tetap up to date dengan tren dan perkembangan yang berkaitan dengan materi majalah.

Ada juga wartawan yang bekerja secara freelance, mereka menghabiskan waktu dengan membangun jaringan dan membangun hubungan dengan perusahaan media dan staf mereka. Wartawan freelance  juga perlu untuk menegosiasikan tarif mereka sendiri, tetap bersemangat dan memotivasi diri. Mereka harus memiliki banyak ide untuk publikasi dan tertarik untuk terus mendapatkan pekerjaan baru.

Pada majalah kecil, peran wartawan mungkin akan melingkupi semua kegiatan ini ditambah pekerjaan administratif. Juga dapat melibatkan unsur sub-editing, pemeriksaan sendiri atau copywriter lainnya, serta beberapa karya desain. Banyak majalah memiliki website, dan wartawan juga dapat mencakup topik yang sama untuk website, tapi mereka harus menyesuaikan gaya penulisan mereka untuk jurnalisme online.


Siapa saja yang bisa menjadi seorang wartawan?

Wartawan adalah profesi yang tidak menuntut banyak kualifikasi kecuali kemauan untuk bekerja keras, kemauan untuk belajar dan menulis. Sarjana dari semua jurusan kuliah bisa saja menjadi wartawan, jurusan teknik, pertanian, fisip, hukum, ekonomi dan lain-lain, bahkan lulusan sma juga bisa menjadi wartawan, namun tentu saja ada banyak keriteria yang akan digunakan saat sebuah perusahaan membuka lowongan.

Kamis, 12 Februari 2015

Apa yang dikerjakan Seorang Arsitek Lansekap? - SipilID

Arsitek Lanskap adalah sebuah profesi yang semakin berkembang pada saat ini seiring dengan peningkatan kesadaran banyak pihak akan pentingnya lingkungan yang lestari, sehat dan indah. Profesi Arsitek Lansekap pada saat ini juga semakin banyak peminatnya, lulusan jurusan arsitektur lansekap banyak bekerja di dinas-dinas pertamanan atau perencaan kota, atau menjadi konsultan perencanaan atau desain lansekap. Selanjutnya, apa saja kegiatan yang dapat menjadi tugas seorang Arsitek Lanskap, berikut ini adalah sedikit gambarannya:
    Lapangan Kerja Jurusan Arsitektur Lansekap
  • mengawasi desain dari berbagai proyek lansekap seperti rencana regenerasi kawasan perkotaan, rencana pedestrian, rencana jalan atau pertokoan, atau merawat karakter sebuah tapak yang memiliki keindahan alami.
  • menetapkan kebutuhan lanskap umum dengan klien;
  • melakukan studi pendahuluan tapak (termasuk kontur, tanah, ekologi, bangunan, jalan);
  • menilai potensi tapak untuk memenuhi spesifikasi klien;
  • melakukan penilaian dampak lingkungan;
  • mencari dan mempertimbangkan pandangan penduduk setempat, pengguna potensial, dan pihak yang memiliki kepentingan dalam proyek;
  • menyusun dan menyajikan secara akurat dan rinci dan terinci gambar kerja, termasuk aplikasi, detail konstruksi dan spesifikasi untuk proyek menggunakan paket komputer-aided design (CAD) atau software desain yang mirip;
  • menyajikan proposal kepada klien, berurusan dengan pertanyaan dan negosiasi setiap perubahan terhadap desain akhir;
  • penyesuaian keinginan klien dengan pengetahuan Anda tentang bagaimana cara yang terbaik untuk menyelesaikan sebuah proyek;
  • menghubungi dan berkoordinasi dengan produsen dan pemasok;
  • menempatkan pekerjaan untuk tender, memilih kontraktor dan manajer (terutama untuk proyek yang lebih besar), dan memimpin tim lintas fungsional;
  • melakukan kunjungan lapangan;
  • memastikan tenggat waktu terpenuhi;
  • penghubung dengan profesional lainnya pada proyek;
  • monitoring dan memeriksa pekerjaan di tempat (pada proyek-proyek besar, manajer lanskap dapat melakukan jenis pekerjaan pengawasan);
  • otorisasi pembayaran setelah pekerjaan diselesaikan dengan memuaskan;
  • menghadiri diskusi publik untuk memberikan bukti jika diperlukan;
  • menghasilkan peluang bisnis baru.

Senin, 09 Februari 2015

Prospek Jurusan Kuliah Desain Komunikasi Visual - SipilID

Prospek Kerja jurusan komunikasi visual - ilustrator - designer - animator
Seni rupa (Delyanet Karmoni)

Jurusan Desain Komunikasi Visual

Jika anda tinggal di kawasan perkotaan (tidak menutup kemungkinan di perdesaan), saat kemanapun anda mengarahkan pandangan anda dapat melihat produk dari bidang Desain Komunikasi Visual. Iklan televisi, baliho di tepi jalan, hingga bungkus kemasan makanan-makanan di toko-toko hingga dapur rumah. Mungkin belum banyak yang tahu apa itu jurusan desain komunikasi visual, sehingga jurusan ini dipandang kurang memiliki prospek lapangan kerja yang bagus.

Apakah yang dimaksud dengan Desain Komunikasi Visual adalah salah satu cabang dari ilmu desain yang membahas konsep komunikasi dan ungkapan kreatif, teknik dan media dengan memanfaatkan elemen-elemen visual ataupun rupa untuk menyampaikan pesan dengan tujuan tertentu (baik tujuan untuk menyampaikan informasi maupun tujuan mengajak atau persuasi untuk mempengaruhi perilaku). Jurusan ini menggabungkan seni rupa dengan teknik komunikasi.

Prospek Kerja

Perkembangan dunia industri pada saat ini tentu saja akan diikuti dengan peningkatan kebutuhan profesional dalam bidang Desain Komunikasi Visual. Selanjutnya apa saja lapangan kerja yang dapat di masuki oleh sarjana lulusan DKV? Berikut ini adalah beberapa prospek lapangan kerja jurusan desain komunikasi visual:

Media Massa

Media massa merupakan salah satu jenis usaha yang sangat membutuhkan banyak profesional jurusan DKV, karena banyak sekali produk-produk visual yang ditampilkan oleh media massa. Media massa yang membutuhkan lulusan DKV ini terdiri dari media cetak seperti koran dan majalah, serta dunia pertelevisian. Dalam industri media massa, seorang lulusan DKV dapat bekerja sebagai illustrator, photographer, designer, animator, wartawan. Beberapa peruasahaan besar dalam bidang media masa:
cetak; misalnya Republika, Tempo, Kompas, Tribun dll
televisi; RCTI, SCTV, Trans, TPI, dll.

Perusahaan Pengembang Web

Perusahaan-perusahaan jasa pembuatan web membutuhkan profesional DKV untuk membuat desain-desain webnya. Pada bidang ini sarjana desain komunikasi visual dapat bekerja sebagai web interface designer, manager dan director.

Perusahaan Pengembang Game dan Animasi

Game tidak akan bisa dipisahkan dari dunia desain, rasanya tidak ada game yang tidak menggunakan gambar yang dibuat tanpa gambar. Karena itulah dunia pengembangan game memerlukan lulusan jurusan DKV. Jika bisa mengembangkan game sendirian, maka kita bisa menjualnya sendiri dan mendapatkan keuntungan yang sangat besar dari penjualan tersebut. Dengan catatan game tersebut sangat laku atau banyak dibeli, seperti cerita pembuat game Flappy Bird yang menjadi jutawan dalam waktu singkat setelah menjual gamenya.
Baca juga:
10 Cara Mudah Mendapatkan Uang dari Internet
Menjadi Seorang Graphic Designer
Prospek Kerja Jurusan Teknik Informatika

Biro Iklan/ Advertising

Biro Iklan adalah jenis badan usaha yang bergerak dalam bidang pembuatan iklan-iklan untuk kepentingan promosi suatu produk. Pekerjaan lulusan DKV di bidang ini hampir sama dengan di bidang media massa. Perusahaan yang bergerak dalam bidang ini misalnya Ogilvy, Mc Caan, Fortune dll.

Percetakan dan Penerbitan

Dalam dunia penerbitan dan percetakan buku, lulusan DKV dapat menjadi desainer grafis yang bertugas membuat ilustrasi cover buku atau isi buku. Mereka juga dapat membuat atau mendesain pamflet, leaflet, baliho atau banner dan lain sebagainya. Perusahaan yang bergerak dalam bidang percetakan misalnya Gramedia, Media Elex Komputindo dll.

Wirausahawan Mandiri

Berwirausaha mandiri merupakan peluang yang sangat besar bagi seorang lulusan DKV karena ilmu yang mereka pelajari saat kuliah adalah ilmu terapan yang dapat langsung diaplikasikan secara mandiri. Bahkan untuk memulai usaha sendiri bisa dilakukan hanya bermodal komputer dan jaringan internet, misalnya dengan menjual desain-desain yang telah dibuatnya langsung kepada calon pembeli via internet. Selain itu, lulusan jurusan DKV bisa menjadi owner dari bidang-bidang usaha yang dijelaskan diatas.
Baca juga:
9 Pelajaran Entrepreneurship dari Silicon Valey
Cara Memilih Nama Usaha atau Bisnis Baru
Jurusan Kuliah untuk Calon Wirausahawan
Kerja Asik dan Keren Event Organizer

Ingin kuliah di Jurusan Desain Komunikasi Visual?

Saat ini relatif banyak perguruan tinggi yang menyelenggarakan jurusan desain komunikasi visual, namun yang telah terakreditasi A relatif masih sedikit, beberapa diantaranya adalah Institut Teknologi Bandung (ITB) - Bandung, Institut Seni Indonesia (ISI) - Yogyakarta, Institut Teknologi Harapan Bangsa - Bandung, Universitas Kristen Petra - Surabaya, Universitas Sebelas Maret (UNS) - Surakarta, Universitas Trisakti - Jakarta.

Demikianlah sedikit gambaran tentang prospek peluang kerja jurusan desain komunikasi visual. Semoga bermanfaat untuk teman-teman sekalian.

Jumat, 06 Februari 2015

Prospek Kerja Jurusan Hubungan Internasional - SipilID

Jurusan Hubungan Internasional

Pernah membayangkan orang yang kerjaannya jalan-jalan keluar negeri? Banyak sih sebenarnya, tapi kamu teman-teman mau mempersiapkan diri dari awal untuk bekerja dengan jalan-jalan diluar negeri, maka Jurusan Hubungan Internasional adalah salah satu jurusan yang wajib dipertimbangkan. Jurusan ini utamanya menghasilkan diplomat-diplomat luar negeri yang memiliki pekerjaan yang mentereng.

Saat ini relatif banyak perguruan tinggi yang meluluskan sarjana Hubungan Internasionalnya, namun tidak hanya sedikit peluang kerja sebagai diplomat yang tersedia. Tapi teman-teman tidak perlu khawatir, karena peluang kerja lulusan Hubungan Internasional bukan hanya menjadi diplomat saja, lulusan jurusan Hubungan Internasional juga dapat bekerja sebagai Public Relations Officer, Penerjemah, Penyunting Naskah, Presenter, Event Organizer. Berikut ini adalah gambaran beberapa peluang kerja lulusan jurusan Hubungan Internasional.

Instansi Pemerintahan

Prospek kerja yang paling diminati lulusan Jurusan Hubungan Internasional adalah Diplomat, instansi pemerintahan yang membutuhkan diplomat adalah Kementrian Luar Negeri yang termasuk didalamnya yaitu Kedutaan Besar, Konsulat, dan Atase. Peluang kerja lainnya misalnya lembaga-lembaga pemerintahan yang memiliki relasi langsung dengan lembaga-lembaga di luar negeri, misalnya badan penanaman modal.

Lembaga Swadaya Masyarakat Internasional (INGOs)

Gambaran prospek lapangan kerja jurusan hubungan internasional
Ruang Sidang Umum PBB (Flickr/Rob Young)
Banyak sekali lembaga swadaya masyarakat internasional yang menjadikan Indonesia sebagai salah satu wilayah kerjanya, lembaga-lembaga tersebut secara relatif banyak juga yang membutuhkan lulusan jurusan Hubungan Internasional. Beberapa NGO Internasional ini misalnya Amnesti Internasional, Greenpeace dan WWF.
Lembaga Internasional yang lebih besar seperti Perserikatan Bangsa-Bangsa, Bank Dunia, ASEAN atau lembaga relasi internasional lainnya juga memungkinkan untuk di masuki oleh lulusan jurusah Hubungan Internasional.

Perusahaan

Lulusan Hubungan Internasional dapat bekerja di perusahaan swasta sebagai staff sumber daya manusia, peneliti pasar dan lainnya. Perusahaan yang berskala internasional/multinasional merupakan pilihan yang relatif sangat menjanjikan untuk perkembangan karir dan menawarkan gaji yang relatif tinggi. Banyak sekali contoh perusahaan multinasional yang beroperasi di Indonesia, misalnya Ford, BMW, Freeport, Alianz, dan lain-lain.

Peneliti dan Akademisi

Peluang kerja sebagai peneliti dan akademisi bagi seorang lulusan jurusan Hubungan Internasional umumnya ada di lembaga pemerintah dan atau perguruan tinggi. Di perguruan tinggi, seorang sarjana Hubungan Internasional juga bisa menjadi akademisi setelah mengambil pendidikan master.

Bidang umum lainnya

Banyak bidang umum lain yang dapat menjadi lapangan kerja Sarjana Hubungan Internasional misalnya sebagai Politisi atau asisten politisi, Birokrat, Jurnalis Media Massa, Bankir, Pelaku bisnis Transnasional, Konsultan Internasional, Bank, bidang Perhotelan dan Pariwisata, Perusahaan.

Minggu, 01 Februari 2015

Perkuliahan dan Prospek Kerja Jurusan Farmasi - SipilID

Jurusan Farmasi

Farmasi, maka pikiran kita semua akan mengarah pada sekelompok benda yang kita disebut obat-obatan. Kenyataanya, Ilmu Farmasi memang membahas tentang obat-obatan dan berbagai hal yang berhubungan dengan obat, bahkan termasuk kimia, biologi, kesehatan masyarakat, bahkan sampai ke manajemen dan pemasaran.

Kata farmasi berasal dari bahasa latin, yaitu pharmakos yang berarti sihir atau racun. Kedengaran mengerikan bukan? Memang kalau obat-obatan dikonsumsi secara berlebihan bisa menimbulkan efek keracunan. Nah, disinilah salah satu peranan seorang Farmasis (profesional di bidang Farmasi), menemukan potensi penyembuhan dari suatu bahan dan menakarnya agar bermanfaat secara optimal tanpa menimbulkan efek samping.

Pada tahun 2014 Dirjen Dikti merilis data yang menyebutkan bahwa jurusan Farmasi adalah jurusan kuliah dengan peminat terbanyak nomor lima di Indonesia. Kenapa bisa demikian? Hal ini cukup wajar sebenarnya, karena farmasi bergerak dibidang kesehatan yang merupakan salah satu kebutuhan hidup manusia yang tidak pernah sepi, selain bidang makanan.

Apa yang dipelajari di Jurusan Farmasi?

Gambaran prospek lapangan kerja jurusan farmasi
Industri Farmasi adalah Industri Kesehatan (Flickr/Epsos)
Pada intinya, bahasan utama dalam perkuliahan Jurusan Farmasi adalah bagaimana cara membuat obat, cara membuat obat tersebut tahan lama, bagaimana cara menemukan senyawa kimia dari berbagai sumber yang berpotensi dikembangkan sebagai bahan obat, bagaimana cara membuat obat-obatan dengan bahan dasar tanaman herbal. Mahasiswa Farmasi akan banyak menghapalkan nama-nama senyawa kimia, kode-kode obat, nama-nama tanaman seperti di jurusan biologi dan sebagainya.

Pada semester awal perkuliahan (semester 1 atau 2), mahasiswa akan menerima kuliah dari bidang-bidang ilmu yang masih umum seperti jurusan-jurusan kuliah lainnya serta mata kuliah dasar atau pengantar Ilmu Farmasi. Misalnya Pancasila, Kewarganegaraan, Agama, Matematika, Bahasa dan lainnya.

Pada semester selanjutnya mata kuliah akan berfokus pada bahasan-bahasan farmasi yang lebih spesifik, sebagai contoh di Unpad mahasiswa akan menerima kuliah Farmasetika, Farmakokimia, Farmakologi dan Toksikologi dan Farmakognosi-Fitokimia. Mahasiswa Farmasi juga akan dibekali dengan ilmu-ilmu lain yang berhubungan atau menjadi pendukung bidang kefarmasian seperti Bioteknologi Farmasi, Nutrasetikal dan Terapi Nutrisi, Pemodelan Molekul Obat, TeknologiKultur Sel Jaringan, Sistem Baru Penghantaran Obat,  Farmakogenetik dan  Farmakogenomik, Farmasi Klinik dan Farmasi Rumah Sakit.

Setelah menyelesaikan studinya, mahasiswa jurusan farmasi akan mendapatkan gelar Sarjana Farmasi (S.Farm.).
Baca juga:
10 Alasan Perawat adalah Pasangan Ideal
Prospek Kerja Jurusan Kuliah Ilmu Gizi

Prospek Kerja Jurusan Farmasi

Farmasi sebagai bagian penting dari bidang kesehatan adalah salah satu bidang industri paling besar di dunia, karena itu jurusan Farmasi juga menjanjikan prospek kerja yang sangat besar bagi lulusannya. Bahkan jurusan farmasi merupakan salah satu jurusan dengan prospek kerja terbesar di dunia.

Bagaimana dengan di Indonesia? Tidak jauh berbeda dengan skala dunia, prospek kerj lulusan jurusan Farmasi di Indonesia juga ralatif besar. Sebagai gambaran, berikut ini adala beberapa prospek lapangan kerja bagi lulusan jurusan farmasi.

Tenaga Pendidik dan Peneliti Farmasi
Profesi dosen adalah salah satu peluang bagi lulusan jurusan Farmasi, namun seperti jurusan kuliah lainnya, saat ini  dibutuhkan gelar master untuk menjadi dosen. Selain mengajar, dosen farmasi juga bisa menjadi peneliti berbagai potensi tanaman obat yang masih relatif melimpah di Indonesia. Usaha penelitian ini sangat mendesak dilakukan karena kondisi biodiversitas di Indonesia semakin berkurang dengan kerusakan alam dan hutan.
Lulusan jurusan farmasi juga bisa bekerja di badan penelitian pemerintah seperti LIPI dan Balitro, namun mungkin peluang di lembaga ini relatif terbatas.
Sebagai tenaga pendidik, lulusan jurusan farmasi juga bisa mengajar di sekolah-sekolah kejuruan bidang farmasi.

Instansi Pemerintah (Pegawai Negeri Sipil)
Instansi pemerintahan yang paling membutuhkan lulusan jurusan Farmasi adalah Badan POM (Pengawasan Obat dan Makanan), Kementrian Kesehatan dan Dinas-dinas Kesehatan di Daerah, Rumah-rumah sakit pemerintah, puskesmas.

Sektor Swasta
Banyak sekali perusahaan-perusahaan nasional yang membutuhkan lulusan farmasi, terutama yang bergerak dalam industri obat-obatan seperti Kalbe Farma,  Kimia Farma, Bio Farma, Mead Johnson, Bintang Toedjoeh, Bayer, dan perusahaan yang bergerak di bidang industri makanan seperti Indofood, Wingsfood, Orang Tua grup, Yakult, Amerta Indah Otsuka, dan lain-lain.
Industri lain yang cukup potensial dimasuki oleh lulusan jurusan farmasi adalah industri kosmetik, dalam kelompok ini terdapat perusahaan-perusahaan seperti Nyonya Meneer, Mustika Ratu dan Martha Tilaar, Wardah, L'Oreal dan lain-lain.
Baca juga:
Jurusan Kuliah untuk Calon Wirausahawan
Prospek Kerja Jurusan Kuliah Teknik Industri

Rumah sakit, Apotik dan Laboratorium Klinik
Bidang layanan kesehatan seperti rumah sakit, apotik dan lab. klinik adalah bidang utama yang dapat dimasuki oleh seorang lulusan farmasi. Namun untuk bekerja sebagai apoteker profesional di berbagai lembaga jasa kesehatan diatas, seorang lulusan farmasi harus mengambil pendidikan keprofesian apoteker selama dua semester. Dengan berbekal sertifikat profesinya, seorang lulusan Farmasi kemudian disebut sebagai apoteker, selanjutnya mereka bisa mendirikan Apotik secara mandiri.

Demikianlah sedikit review singkat kami tentang perkuliahan dan prospek kerja Jurusan Farmasi, semoga bermanfaat untuk teman-teman yang sedang gundah untuk menentukan jurusan kuliah yang akan di ambil.
FYI, kalau teman-teman ingin mengetahui lebih dalam seluk-beluk Jurusan Farmasi, teman-teman dapat mengunjungi Blog Nurul Fajry Maulida, mbak Nurul salah satu mahasiswa farmasi Universitas Indonesia yang mengisi blognya dengan berbagai pengalaman dan ilmu farmasi yang didapatnya di bangku kuliah.