Senin, 24 Desember 2012

Prospek Lapangan Kerja Lulusan Arsitektur Lanskap - SipilID

Arsitektur Lanskap

Jurusan Arsitektur Lanskap dimasa lalu lebih dikenal sebagai jurusan pertamanan. Kini Arsitektur Lanskap (ARL) punya cakupan yang jauh lebih besar daripada taman, bahkan bahasannya mencakup suatu kawasan propinsi atau suatu kawasan regional. Profesi Arsitek Lanskap pertama kali diperkenalkan oleh Frederick Law Olmsted pada saat ia merancang Central Park, New York. Jurusan ini mungkin kurang dikenal secara luas di Indonesia, namun di dunia internasional ARL adalah salah satu profesi yang cukup bergengsi dan bisa dikatakan (memang) sejajar dengan profesi arsitek, termasuk dalam prospek kerjanya. Sayangnya posisi tawar profesi ini di Indonesia masih belum setinggi arsitek beberapa tahun yang lalu, informasi ini saya dapatkan ketika mengikuti sebuah workshop di IICC Botany Square Bogor.

Namun, sedikit demi sedikit penghargaan masyarakat Indonesia terhadap profesi ini semakin meningkat seiring kesadaran masyarakat akan pentingnya kelestarian dan nilai estetis lingkungan. Apa hubungannya lingkungan dengan ARL? Berbeda dengan arsitek yang membuat bangunan berdasarkan kebutuhan manusianya, ARL memiliki penekanan juga terhadap ekosistem dimana manusia itu tinggal. Ekosistem yang baik akan mendukung kenyaman manusia yang tinggal didalamnya.
Baca juga:

Perkuliahan Arsitektur Lanskap

Kuliah di Jurusan Arsitektur Lanskap sangat cocok bagi teman-teman yang senang beraktifitas di luar ruangan, karena banyak mata kuliah di jurusan ini yang melibatkan praktikum atau praktek diluar lapangan (Buat penggemar Travelling, silahkan baca 10 Jurusan Kuliah Bagi Penggila Travelling). Jurusan Arsitektur Lanskap juga cocok bagi penggila traveller, karena sering juga praktikum dilakukan di luar kota dengan mengunjungi tempat-tempat wisata.
Kemampuang yang juga dapat sangat berkembang di jurusan ini adalah kemampuan desain, fotografi dan desain komputer, karena sebagai calon arsitek lanskap, mahasiswa akan belajar tentang ilmu desain. (Baca juga Prospek Lapangan Kerja Jurusan Desain Komunikasi Visual).

Sebagai gambaran, mata kuliah di jurusan Arsitektur Lanskap adalah sebagai berikut:
Dasar-dasar Arsitektur Lanskap, Ekonomi Lingkungan, Klimatologi,  Dasar-dasar Agronomi, Pengantar Ilmu Tanah, Sejarah Arsitektur Lanskap, Teknik Studio, Dasar - Dasar Komunikasi, Dasar - Dasar Proteksi Tanaman, Teori Desain Lanskap, Survey dan Pemetaan Tapak, Pengantar Ekologi Lanskap, Rekayasa Tapak, Pengantar Manajemen, Komputer Grafik, Lanskap Kota dan Wilayah, Lanskap Agrowisata, Fisiologi Tumbuhan, Desain Lanskap, Perencanaan Lanksap, Manajemen Lanskap, Manajemen Jasa Lingkungan dan Pengendalian Dampak, Pendidikan Konservasi, Rekreasi Alam dan Ekowisata.

Prospek Lapangan Kerja Arsitektur Lanskap

Bagaimana dengan prospek kerja atau lapangan kerja jurusan Arsitektur Lanskap? Lapangan kerja bagi lulusan ARL sangat luas, skalanya mulai dari desain vertikal garden di rumah, taman rumah hingga kantor dan hotel, perencanaan kawasan wisata, bahkan perencanaan kawasan regional dan daerah aliran sungai. Sebagai contoh, satu persatu dapat saya sebutkan sebagai berikut:

Konsultan lanskap

Sebagai konsultan lanskap, arsitek lanskap dapat melani permintaan pembuatan rencana dan desain lanskap atau rencana pengelolaan lanskap. Baik lanskap taman rumah, kawasan permukiman hingga perkotaan. Seorang arsitek lanskap dapat bekerja mandiri atau membuka konsultan sendiri, bisa juga bekerjasama dengan teman-temannya atau ikut dengan perusahaan konsultan yang sudah ada sebelumnya.

Perusahaan pengembang pemukiman

Semakin meningkatnya populasi penduduk tentu harus didukung dengan tersedianya sarana pemukiman, karena itu industri properti sangat berkembang dalam beberapa dekade terakhir. Lalu dimana peran Arsitek Lanskap? Arsitek Lansekap akan berperan dalam merencanakan dan mendesain bagaimana lanskap kawasan permukiman ini dibangun sehingga kawasan tinggal tersebut manjadi tempat yang nyaman untuk ditinggali, membuat jalur hijau, ruang terbuka hijau, taman bermain dan sebagainya. Salah satu  pengembang yang cukup terkenal di Indonesia misalnya Sentul City juga menggunakan jasa arsitek lanskap dalam mengelola lanskap kota baru modern tersebut. Pengembang apartemen ada juga yang menggunakan jasa arsitek lanskap untuk mendesain taman di sekitar apartemennya.

Pemerintahan

Di pemerintahan arsitek lanskap dapat bekerja pada dinas pertamanan atau perencanaan wilayah. Mereka dapat bertanggung jawab untuk perencanaan dan pengelolaan taman-taman kota, ruang terbuka hijau kota, jalur hijau kota dan hutan kota. Mereka juga dapat berkerja pada badan-badan yang bertanggunga jawab terhadap pengelolaan kawasan wisata.
Baca juga: Prospek Lapangan Kerja Lulusan Kehutanan

Penyedia atau suplier kebutuhan lanskap

Bisnis  suplier lanskap sebenarnya dapat mendatangkan keuntungan yang besar bagi arsitek lanskap yang mau serius dengan bidang ini, namun mungkin masih sedikit yang mengambil kesempatan ini. Beberapa produk untuk lanskap misalnya tanaman-tanaman taman, material paving, pot-pot tanaman, fitur-fitur taman seperti patung atau benda-benda hias lainnya.
Selain pekerjaan-pekerjaan diatas, lapangan kerja lain yang dapat di geluti seorang arsitek lanskap misalnya konsultan perencanaan kawasan hutan atau perkebunan dan restorasi kawasan bekas tambang.
Baca juga: Jurusan Kuliah dengan Lapangan Kerja Terluas

Tempat Kuliah Jurusan Arsitektur Lanskap

Saat ini belum banyak universitas yang mengadakan jurusan Arsitektur Lanskap, tentu ini merupaka sebuah peluang karena jumlah sarjana jurusan ini masih sangat minim. Jika anda tertarik untuk kuliah di jurusan ini, beberapa kampus yang dapat dijadikan pilihan antara lain:
Perguruan tinggi negeri:
Perguruan tinggi swasta:
  • Universitas Trisakti (Jakarta), 
  • Universitas Tribuana Tunggadewi (Malang), 
  • Universitas Bandung Raya (Bandung).
Kemungkinan terdapat universitas lain yang baru mendirikan jurusan ini, jika teman-teman mengetahuinya, mohon kiranya dapat memberikan informasi kepada kami melalui kotak komentar dibawah.
Baca juga:

Minggu, 23 Desember 2012

Prospek Lapangan Kerja Jurusan MIPA Kimia - SipilID

Diantara berbagai jurusan yang terdapat di fakultas Matematika dan IPA di berbagai universitas, mungkin lapangan kerja lulusan jurusan kimia adalah salah satu yang paling luas (bersama Biologi). Namun luasnya prospek kerja tersebut juga menyebabkan tingkat persaingan di jurusan ini cukup ketat. Berikut ini adalah beberapa lapangan kerja lulusan MIPA yang dapat  menjadi bahan pertimbangan bagi teman-teman yang sedang bingung untuk menentukan jurusan mana yang akan dipilih saat kuliah nanti.
Baca juga: Kuliah di Jurusan MIPA Kimia

Wirausaha

Membuka usaha mandiri adalah sebuah usaha yang sebenarnya sangat potensial bagi seorang lulusan jurusan kimia murni, karena pengetahuan yang dimiliki lulusan kimia hampir semuanya dapat dikembangkan untuk menjadi produk yang dapat dipasarkan (terutama produk dari bidang kimia organik dan biokimia). Satu masalah terbesar bagi pengembangan wirausaha lulusan kimia adalah masalah modal, karena biasanya untuk usaha yang melibatkan peralatan kimia membutuhkan biaya yang cukup besar. Namun  program dari Dikti yang berkaitan dengan wirausaha oleh mahasiswa, dapat menjadi salah satu solusi yang tepat bagi lulusan kimia yang ingin mengaplikasikan ilmu yang didapatnya di kampus untuk pengembangan diri dan pembangunan masyarakat. Satu contoh adalah teman saya yang mecoba  menerapkan ilmu biokimianya dalam bidang produksi pektin dari kulit jeruk, jika sudah menemukan pasar yang tepat usaha ini dapat menjadi usaha yang besar, Amin.

Tenaga Peneliti Swasta

Cukup banyak bidang industri yang mebutuhkan tenaga peneliti jurusan kimia. Misalnya industri tekstil, makanan, kimia, farmasi, perkebunan, pertambangan, perminyakan. Seorang lulusan kimia dapat bekerja dalam industri perminyakan, baik hulu maupun hilir, obat-obatan, mulai dari desain obat, teknik pemrosesan, hingga analis, analis lab medis, analis laboratorium lingkungan, semikonduktor dan elektronik biasanya sebagai seorang ilmuwan material atau teknik pemrosesan, atau bahkan hukum dan bisnis. Pengetahuan yang luas dan penguasaan pengetahuan kuantitatif yang didapatkan lulusan kimia dapat berarti bahwa mereka dapat mengambil studi pascasarjana di hampir semua bidang, atau mencari pekerjaan di bidang apapun yang membutuhkan kedua keterampilan tersebut baik laboratorium maupun keterampilan kuantitatif.
Baca juga: Prospek Kerja Jurusan Teknik Industri

Peneliti pegawai negeri

Berdasarkan pengamatan saya terhadap bukaan formasi penerimaan pegawai negeri sipil untuk peneliti (biasanya terkait analisis kualitas makanan dan lingkungan), formasi atau peluang untuk lulusan jurusan kimia ternyata lebih banyak dibandingkan jurusan biologi (biasanya hanya kimia dan biologi yang menggeluti bidang analisis kualitas makanan dan lingkungan). Beberapa institusi pemerintah yang membutuhkan lulusan jurusan kimia misalnya balai pengawasan obat dan makanan, Badan Pengawasan Dampak Lingkungan, Dinas kesehatan, penjamin mutu dan sebagainya.
Baca juga: Perkuliahan dan Prospek Kerja Jurusan Farmasi

Bidang akademik (menjadi Dosen)

Lapangan kerja utama dalam bidang akademik bagi lulusan kimia adalah sebagai dosen. Pekerjaan sebagai dosen biasanya diutamakan untuk orang-yang mendapatkan nilai istimewa dalam perkuliahannya. Kemudian didukung dengan hubungan yang baik dengan pejabat universitas (seperti halnya jurusan yang lain), tidak sulit bagi seorang lulusan kimia untuk menjadi tenaga pengajar di almamaternya sendiri. Bahkan tidak sedikit yang dipanggil oleh almamaternya untuk mengabdi.

Quality Control

Quality control yang sering menjadi jatah lulusan jurusan kimia biasanya terdapat di perusahaan-perusahaan produsen makanan, mereka bertugas untuk mengetes kualitas hasil proses produksi suatu perusahaan. Pesatnya pertambahan penduduk membuat industri makanan juga tumbuh dengan cepat, sekarang banyak sekali produk-produk makanan pabrikan yang beredar di pasaran, dengan demikian industri ini akan memerlukan banyak orang yang ahli dalam bidang kimia.

Beberapa prospek kerja lulusan jurusan kimia dalam bidang lain yang umum di geluti lulusan kimia adalah sebagai pegawai bank dan guru pelajaran kimia dan banyak lagi bidang lainnnya. Namun tentu saja akan lebih indah jika kita menerapkan ilmu yang kita dapat dalam bidang kerja yang sesuai dengan bidang ilmu kita. Namun lagi, semua orang punya rezeki masing-masing, apapun itu yang penting halal dan berkah, dan berusahalah dengan komitmen yang tinggi untuk berusaha mencari nafkah dan menyebarkan kebaikan dengan ilmu kita.
Baca juga:

Kamis, 06 Desember 2012

Kuliah di Jurusan Kimia MIPA - SipilID

Hampir semua barang yang kita gunakan setiap hari berhubungan dengan hasil-hasil percobaan reaksi kimia di berbagai perusahaan di seluruh dunia. Bidang ilmu kimia memang terkait erat dengan kehidupan manusia sehari-hari. Sebut saja pakaian kita, makanan, obat-obatan, sabun, pasta gigi, pembersih rumah hingga pembersih wajah, bahkan industri berat tidak sedikit yang mengaplikasikan ilmu kimia.
Baca juga: Prospek Kerja Jurusan Teknik Industri

Kenapa harus berhubungan dengan kimia? 

Hal ini karena bahan yang biasanya kita dapatkan dari alam adalah bahan mentah yang masih harus diolah untuk mendapatkan wujud seperti yang kita butuhkan. Dengan percobaan-percobaan reaksi tersebut kita dapat membuat materi baru yang lebih bernilai bagi kita, misalnya sabun yang sebenarnya berasal dari minyak bisa menjadi pembersih badan.

Apa yang kita pelajari di jurusan kimia di perguruan tinggi?

Pada masa awal perkuliahan di jurusan MIPA Kimia kita masih akan belajar tentang dasar-dasar ilmu kimia, misalnya tentang molekul yaitu dari komposisi, struktur dan susunannya yang memberikan sifat tertentu, interaksi antara satu molekul dengan molekul lain baik yang sejenis maupuan molekul lain sehingga dapat diprediksi sifatnya dan pemanfaatannnya untuk umat manusia. Ringkasnya, ilmu kimia mengkaji perilaku dan interaksi materi pada tingkat molekul.

Pada masa kuliah selanjutnya dengan mata kuliah yang lebih spesifik kita akan belajar tentang kimia berdasarkan materi yang dikajinya. Beberapa pembagian tersebut misalnya kimia anorganik, dan kimia organik dan serta biokimia. Semua bidang kimia ini menggunakan teknik-teknik dan metoda analisis yang dikembangkan oleh bagian kimia analitik. Sedangkan bagian kimia fisika mengembangkan ilmu kimia, baik secara praktis maupun teoritis, untuk memahami kaitan antara komposisi, susunan, struktur dan kandungan energi materi sampai pada tingkat atomik/molekuler terhadap sifat-sifat fisikokimia materi tersebut.

Kajian Kimia

Kajian kimiawi suatu senyawa diawali dengan proses pemisahan dan pemurnian bahan. Dewasa ini untuk keperluan pemisahan ini antara lain dilakukan dengan cara khromatografi gas, khromatografi cair bahkan mulai memanfaatkan peralatan HPLC (High Performance Liquid Chromatography). Sedangkan penentuan struktur kimia suatu senyawa dilakukan dengan mengolah data informasi yang diperoleh dari hasil pengukuran berbagai cara spektroskopi dan NMR (Nuclear Magnetic Resonance).

Bidang biokimia biasanya menyediakan fasilitas bagi mahasiswa jurusan Kimia MIPA yang ingin meneliti segala sesuatu tentang sifat kimia senyawa-senyawa yang berperan dalam tubuh makhluk hidup, misalnya: bagaimana cara mengambil gen dari sel-sel bakteri, memotong gen tersebut, kemudian merubahnya sesuai dengan keinginan (rekayasa genetika). Kita juga dapat mengisolasi bahan-bahan dari suatu organisme untuk dimanfaatkan, misalnya suatu senyawa dari suatu tanaman diisolasi untuk dimanfaatkan sebagai antibiotik atau obat-obatan, dalam hal ini kita bisa memanfaatkan lab biologi.

Baca juga:

Kamis, 08 November 2012

Tentang Institut Pertanian Bogor - SipilID

Institut Pertanian Bogor (IPB), siapa yang tidak tahu? Mungkin semua orang yang sudah lulus SMP pasti tahu atau paling tidak pernah dengar tentang IPB. IPB adalah satu-satunya institut pertanian yang ada di Indonesia, satu-satu institut pertanian yang ada di negara agraris ini. Institut yang telah melahirkan begitu banyak ahli-ahli pertanian di Indonesia, mayoritas orang yang yang pernah menjabat sebagai menteri pertanian di Indonesia adalah lulusan IPB, bahkan presiden Indonesia saat ini adalah lulusan IPB.


IPB pada awalnya merupakan salah satu fakultas dari Universitas Indonesia, seperti halnya Institut Teknologi Bandung dan Universitas Airlangga. Tepatnya lagi, embrio IPB adalah fakultas ilmu pertanian dan ilmu alam dari Universitas Indonesia yang kemudian berdiri sendiri sebagai universitas sejak tahun 1963. Kampus utama IPB pada awalnya adalah kampus IPB Baranangsiang yang  terletak di Kelurahan Baranangsiang, Kota Bogor, sedangkan kampus lainnya adalah kampus taman kencana. Pada saat ini, kampus utama IPB berada berada di kecamatan Darmaga, jalan Raya Darmaga (ada juga yang menyebutnya Dramaga). Sedangkan kampus lainnya adalah kampus Baranang Siang, Kampus Dramaga, Kampus Gunung Gede, kampus Cilibende, dan kampus Taman Kencana.

Menurut beberapa mahasiswa yang kuliah di IPB, standar nilai (IPK) yang berlaku di kampus pertanian ini relatif sangat tinggi, sehingga cukup sulit untuk nilai yang tinggi. Tetapi dengan standar yang tinggi tersebut lulusannya relatif lebih mudah untuk mendapatkan pekerjaan.

Masuk ke dalam kawasan kampus IPB pada jam kuliah, aura akademis sangat terasa. Mahasiswa begitu bersemangat untuk belajar sehingga setiap semua mahasiswa akan lebih terpacu untuk belajar. Susana kampus yang hijau dan lumayan tenang juga sangat mendukung kegiatan perkuliahan. Hijaunya kampus pertanian ini memang menjadi salah satu kebanggaan IPB, karena pihak universtas memang mendeklarasikan kampus IPB sebagai kampus hijau atau kampus konservasi. Hal ini terbukti dari rimbunnya pepohonan yang ditata dengan baik dan berbagai jenis satwa liar yang hidup dengan bebas. Diantara berbagai jenis satwa yang bisa kita temui antara lain berbagai jenis burung (bangau, pipit, penghisap madu, dsb), kera ekor panjang, bahkan ada juga kucing hutan.

Bicara fasilitas, mungkin kampus IPB bisa dikatakan sudah memiliki fasilitas yang bertaraf internasional. Kalau ingin melihat berbagai fasilitas tersebut kamu dapat mengunjungi Virtual Campus Tour IPB. Dosen-dosen IPB juga banyak yang berkelas Internasional, karena sebagian dari mereka sering juga diundang sebagai "dosen undangan" di berbagai universitas di Asia (terutama Jepang) dan Amerika. IPB memang memiliki hubungan yang dekat dengan universitas-universitas di Jepang dan Amerika. Paling jelas memang hubungan dengan Jepang, karena memang banyak dosen-dose di IPB adalah lulusan S2 dan S3 jepang. Jadi kalau kamu bercita-cita untuk bisa kuliah S2 atau S3 di Jepang dengan beasiswa, maka IPB adalah universitas yang harus kamu perhitungkan.
Informasi yang jauh lebih lengkap bisa kamu dapatkan di situs resmi IPB http://www.ipb.ac.id.

Rabu, 07 November 2012

Sindrom Tugas Akhir Mahasiswa - SipilID

Sindrom Tugas Akhir

Sindrom tugas akhir mungkin (masih hipotesis) dialami hampir semua orang yang disebut sebagai mahasiswa, tidak peduli S1, S2 bahkan S3. Tapi mungkin yang paling jelas bagi saya yang S1, karena saya sendiri telah mengalaminya. Lebih dari 1,5 tahun saya mengambang dalam dunia tugas akhir antara seminar proposal (kolokium) dengan seminar hasil penelitian. Banyak hal yang biasanya diungkapkan mahasiswa sebagai untuk membenarkan apa yang telah mereka lakukan (atau justru tidak mereka lakukan). Ada yang alasannya kerja, ada yang punya urusan keluarga (kata dosen saya tidak ilmiah).

Ada juga yang pusing dengan penelitian itu sendiri, ini bisa  terkait dengan metode yang ternyata salah atau sulit di lakukan di lapangan, atau pengolahan data yang ribet, atau sumber literatur untuk pembahasan yang terbatas dan sebagainya. Untuk menghindari munculnya hal ini, usahakan untuk benar-benar mempertimbangkan tema Tugas Akhir yang dipilih. Silahkan baca Tips Memilih Topik Penelitian yang Kuat, topik penelitian yang kuat dan jelas bisa mendukung kita untuk bisa menyelesaikannya dengan cepat.

Ada juga yang bermasalah dengan dosen pembimbingnya (kalau yang ini agak berat nih). Namun, menurut saya, apapun alasan yang dikemukakan oleh kita sebagai mahasiswa akan kembali ke diri kita sendiri. Dan pada dasarnya semua masalah tersebut muncul karena ada rasa malas pada diri kita. Bagian paling fatal dari malas itu akan menumbuhkan benih takut untuk menghadap dosen pembimbing sehingga tiba-tiba kita hilang dari peradaban kampus kita.

Kita lebih banyak semedi di dalam kamar bahkan tanpa harapan, karena memang tidak ada harapan kalau kita sudah takut, kecuali rasa takut itu dapat kita bunuh. Ada juga yang memilih lari, jalan-jalan, nongkrong dengan teman, dsb, tapi sampai kapan akan berlari (jangan sampai dapat surat cinta dari kampus!). Lalu selanjutnya? Menurut saya permasalahan kita sebagai mahasiswa hanya satu, yaitu malas.

Solusinya

Salah satu solusinya adalah kembali ke peradaban kampus, menghirup atmosfer kampus dapat mengembalikan motivasi kita. Bertemu dengan teman-teman akan membakar semangat kita untuk cepat selesai. Memang banyak juga orang yang justru dengan datang ke kampus dan bertemu dengan teman-teman yang mungkin sebentar lagi wisuda malah menjadi tertekan, tapi disinilah kita harus menunjukkan kualitas kita sebagai seorang calon sarjana atau magister atau doktor. Bahwa kita cukup intelek untuk mengatasi rasa tertekan yang tidak beralasan.

Apapun masalah yang kita hadapi dalam penelitian, tidak ada yang bisa kita jadikan alasan untuk menghindari dosen pembimbing. Karena kepada beliaulah tempat kita bertanya untuk mendapatkan sedikit rambu pencerahan penelitian kita (hanya rambu, karena ilmu itu harus kita gali sendiri). Inilah bagian paling penting dalam pembimbingan tugas akhir. Jika saya, anda, dia, dan siapa saja takut untuk menghadap dosen pembimbing, yakinlah bahwa mereka selalu berharap anda dapat menyelesaikan penelitian anda dengan segera dan mengenakan toga. Datangilah mereka dengan senyum dan permintaan maaf, serta semangat untuk menyelesaikan tugas akhir anda.

Kalau memang sulit sekali untuk kontak dan tidak pernah ke kampus, carilah kemungkinan untuk mengganti dosen pembimbing tersebut. Misalnya dosennya akan melanjutkan kuliah, sebaiknya cepat ajukan penggantian dosen pembimbing tugas akhir.

Semoga tulisan ini bermanfaat. Terutama untuk penulis sendiri yang sedang dalam tahap penyusunan proposal.

Minggu, 04 November 2012

Lapangan Kerja Lulusan Jurusan Hukum - SipilID

Berbagai permasalahan hukum yang pada saat ini sedang hangat-hangatnya membuat praktisi-praktisi hukum semakin di kenal diseluruh Indonesia, misalnya para pengacara-pengacara, jaksa, dan bahkan ada  orang yang tidak terlibat dalam suatu kasus misalnya, diminta pendapatnya terkait permasalahan hukum yang sedang panas dibicarakan masyarakat.  

Gambaran prospek lapangan kerja jurusan hukum
Kaze Kate - www.flickr.com
Sekarang, tentu saja bidang hukum akan terlihat sexy bagi banyak calon mahasiswa jika mereka memperhatikan kemana arah peluang-peluang kerja saat ini bergulir. Tapi, apakah lulusan hukum hanya akan menjadi pengacara atau bekerja di pengadilan? Tentu saja tidak, banyak tempat  lain yang bisa di rambah oleh lulusan hukum, namun tentu saja tetap berhubungan dengan hukum. Beberapa lapangan kerja yang siap menyambut lulusan-lulusan hukum yang berkualitas misalnya sebagai berikut:

Pengacara
Mungkin ini adalah profesi yang paling banyak dikenal orang awam sebagai profesi lulusan jurusan hukum. Kalau pendapat saya pribadi, untuk menjadi sorang pengacara yang handal, kemampuan utama yang harus kita miliki adalah kemampuan berkomunikasi. Selain itu, dibutuhkan waktu yang cukup untuk membangun citra sebagai pengacara handal, karena pengacara handal dapat dilihat dari pengalaman-pengalamannya dalam menghadapi berbagai kasus hukum.
Untuk sarjana hukum yang baru saja lulus, biasanya (sebaiknya) magang pada pengacara yang sudah memiliki nama, sehingga dia dapat menggali pengalaman dari pengacara seniornya. Berbagai pihak yang menggunakan jasa pengacara misalnya:
- Perseorangan baik dalam bidang perdata atau pidana
- Perusahaan
- Lembaga swadaya masyarakat

Pegawai Negeri Sipil
Pemerintah adalah pihak yang bertanggung jawab terhadap tegaknya hukum di negara ini, jadi tentu saja pemerintah membutuhkan orang-orang yang mengeri tentang hukum. Cukup banyak lembaga pemerintahan yang setiap tahunnya membutuhkan lulusan hukum, bahkan mungkin hampir setiap lembaga pemerintahan memerlukan lulusan jurusan hukum karena dalam semua kegiatannya, pemerintah harus memiliki landasan hukum.
Termasuk dalam golongan pegawai negeri sipil dari lulusan hukum ini yaitu hakim pengadilan, jaksa dan panitera. Sedangkan lembaga yang membutuhkan lulusan hukum misalnya Kementrian Perdagangan dan UKM, Kementrian Keuangan, Kementrian Hukum dan Ham dan masih banyak lembaga pemerintahan lainnya.

Notaris
Notaris adalah pejabat umum yang berwenang untuk membuat akta otentik. Notaris dalam kehidupan kita sehari dikenal sebagai pejabat yang membuat surat-surat penting, misalnya akta pendirian perusahaan, yayasan dan sebagainya. Menurut undang-undang yang berlaku di Indonesia,  Notaris berwenang membuat akta otentik mengenai semua perbuatan, perjanjian, dan ketetapan yang diharuskan oleh peraturan perundang-undangan dan/atau yang dikehendaki oleh yang berkepentingan untuk dinyatakan dalam akta otentik, menjamin kepastian tanggal pembuatan akta, menyimpan akta, memberikan grosse, salinan dan kutipan akta, semuanya itu sepanjang pembuatan akta-akta itu tidak juga ditugaskan atau dikecualikan kepada pejabat lain atau orang lain yang ditetapkan oleh undang-undang.

Satu hal yang sangat penting untuk mahasiswa hukum adalah memperbanyak membaca, terutama bacaan tentang kasus-kasus hukum yang pernah terjadi di masa lalu. Bacaan ini dapat menjadi pengalaman tanpa harus kita mengalaminya langsung. Dan yang lebih penting lagi adalah, menjadi praktisi hukum yang bermoral dan menjunjung tinggi kebenaran. Karena semua yang kita lakukan di dunia ini akan dipertanggung jawabkan di hari akhir kelak.

Rabu, 31 Oktober 2012

Teori Perencanaan Proyek suatu konstruksi


Pelaksanaan atau pekerjaan sebuah proyek konstruksi dimulai dengan penyusunan perencanaan, penyusunan jadwal (penjadwalan) dan untuk memperoleh hasil yang sesuai dengan perencanaan diperlukan pengendalian. Sebelum pembahasan lebih lanjut maka pengertian dari ketiga kegiatan pokok itu diberikan sebagai dasar pemikiran lebih lanjut.



1.  Perencanaan

Perencanaan adalah suatu proses yang mencoba meletakkan dasar tujuan dan sasaran termasuk menyiapkan segala sumber daya untuk mencapainya. Perencanaan memberikan pegangan bagi pelaksanaan mengenai alokasi sumber daya untuk melaksanakan kegiatan (Imam Soeharto, 1997). Secara garis besar, perencanaan berfungsi untuk meletakkan dasar sasaran proyek, yaitu penjadwalan, anggaran dan mutu.
Pengertian di atas menekankan bahwa perencanaan merupakan suatu proses, ini berarti perencanaan tersebut mengalami tahap-tahap pengerjaan tertentu Tahap-tahap pekerjaan itu yang disebut proses. Dalam menyusun suatu perencanaan yang lengkap minimal meliputi :
a. Menentukan tujuan.
Tujuan dimaksudkan sebagai pedoman yang memberikan arah gerak dari kegiatan yang akan dilakukan.
b. Menentukan sasaran.
Sasaran adalah titik-titik tertentu yang perlu dicapai untuk mewujudkan suatu tujuan yang lelah ditetapkan sebelumnya
c. Mengkaji posisi awal terhadap tujuan.
Untuk mengetahui sejauh mana kesiapan dan posisi maka perlu diadakan kajian terhadap posisi dan situasi awal terhadap tujuan dan sasaran yang hendak dicapai
d. Memilih alternatif.
Selalu tersedia beberapa alternatif yang dapat dipergunakan untuk mewujudkan tujuan dan sasaran. Karenanya memilih alternatif yang paling sesuai untuk suatu kegiatan yang hendak dilakukan memerlukan kejelian dan pengkajian perlu dilakukan agar alternatif yang dipilih tidak merugikan kelak.
e. Menyusun rangkaian langkah untuk mencapai tujuan
Proses ini terdiri dari penetapan langkah terbaik yang mungkin dapat dilaksanakan setelah memperhatikan berbagai batasan.

Tahapan perencanaan di atas merupakan suatu rangkaian proses yang dilakukan sesuai urutannya. Dari proses tersebut perencanaan disusun dan selanjutnya dilakukan penjadwalan.
2. Penjadwalan

Penjadwalan dalam pengertian proyek konstruksi merupakan perangkat untuk menentukan aktivitas yang diperlukan untuk menyelesaikan suatu proyek dalam urutan serta kerangka waktu tertentu, dalam mana setiap aktivitas harus dilaksanakan agar proyek selesai tepat waktu dengan biaya yang ekonomis (Callahan, 1992). Penjadwalan meliputi tenaga kerja, material, peralatan, keuangan, dan waktu. Dengan penjadwalan yang tepat maka beberapa macam kerugian dapat dihindarkan seperti keterlambatan, pembengkakan biaya, dan perselisihan.
Beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari penjadwalan antara lain :
a)      Bagi pemilik :

(1) Mengetahui waktu mulai dan selesainya proyek.
(2) Merencanakan aliran kas.
(3) Mengevaluasi efek perubahan terhadap waktu penyelesaian dan biaya proyek.
b) Bagi kontraktor:
(1) Memprediksi kapan suatu kegiatan yang spesifik dimulai dan diakhiri.
(2) Merencanakan kebutuhan material, peralalan, dan tenaga kerja.
(3) Mengatur waktu keterlibatan sub-kontraktor.
(4) Menghindari konflik antara sub-kontraktor dan pekerja.
(5) Merencanakan aliran kas
(6) Mengevaluasi efek perubahan terhadap waktu penyelesaian dan biaya proyek.
3.  Pengendalian
       R.J. Mockler, 1972, dalam Imam Soeharto (1997) memberikan pengertian tentang pengendalian. Menurutnya, pengendalian adalah usaha yang sistematis untuk menentukan standar yang sesuai dengan sasaran perencanaan, merancang sistem informasi, membandingkan pelaksanaan dengan standar, menganalisis kemungkinan adanya penyimpangan antara pelaksanaan dan standar, kemudian mengambil tindakan pembetulan yang diperlukan agar sumber daya digunakan secara efektif dan efisien dalam rangka mencapai sasaran.
Berdasarkan pengertian yang diberikan oleh Mockler, maka proses pengendalian proyek dapat diuraikan menjadi langkah-langkah sebagai berikut:
a. Menentukan sasaran.
b. Definisi lingkup kerja.
c. Menentukan standar dan kriteria sebagai patokan dalam rangka mencapai sasaran.
d. Merancang/menyusun sistem informasi, pemantauan, dan pelaporan hasil pelaksanaan pekerjaan.
e. Mengkaji dan menganalisis hasil pekerjaan terhadap standar, kriteria, dan sasaran yang telah ditentukan.
f. Mengadakan tindakan pembetulan.
Fungsi utama pengendalian adalah memantau dan mengkaji (bila perlu mengadakan koreksi) agar langkah-langkah kegiatan terbimbing ke arah tujuan yang telah ditetapkan. Pengendalian memantau apakah hasil kegiatan yang telah dilaksanakan sesuai dengan patokan yang telah digariskan dan memastikan penggunaan sumber daya yang efektif dan efisien.


Pengertian Rencana Angaran Biaya



Rencana Anggaran Biaya adalah suatu bangunan atau proyek adalah perhitungan banyaknya biaya yang diperlukan untuk bahan dan upah,serta biaya- biaya lain yang berhubungan dengan pelaksanaan bangunan atau proyek.

Anggaran biaya merupakan harga dari bahan bangunan yang dihitung dengan teliti, cermat dan memenuhi syarat. Anggaran biaya pada bangunan yang sama akan berbeda- beda di masing- masing daerah, disebabkan karena perbedaan harga bahan dan upah tenaga kerja.

Dalam menyusun Anggaran Biaya dapat dilakukan dengan 2 cara berikut :

1.ANGKA BIAYA KASAR

Sebagai Pedoman dalam menyusun anggaran biaya kasar digunakan harga satuan tiap meter persegi (mk2) luas lantai. Anggaran kasar dipakai sebagai pedoman terhadap anggaran biaya yang dihitung secara teliti.

Walaupun namanya anggaran biaya kasar, namun harga satuan tiap m2 luas lantai tidak terlalu jauh berbeda dengan harga yang dihitung secara teliti.
Dibawah ini diberikan sekedar contoh, untuk dapat menggambarkan penyusunan anggaran biaya kasar yaitu :

Bangunan Induk 10 X 8 = 80 m2 dikalikan harga satuan yaitu Rp Rp 150.000 = Rp 12.000.000
Jadi dapat disimpulkan adalah harga perm2 bangunan induk tsb adalah Rp 12.000.000 perm2 nya


2 .ANGKA BIAYA TELITI

Yang dimaksud anggaran biaya teliti adalah Anggaran Biaya Bangunan atau proyek yang dihitung dengan teliti dan cermat sesuai dengan ketentuan dan syarat- syarat penyusunan anggaran biaya. Pada anggaran biaya kasar sebagaimana diuraiakan terdahulu, harga satuan dihitung berdasarkan harga taksiran setiap luas lantai m2. Taksiran tsb haruslah berdasarkan harga yang wajar dan tidak terlalu jauh berbeda dengan harga yang dihitung secara teliti.
Sedangkan penyusunan anggaran biaya yang dihitung secara teliti,didasarkan atau didukung oleh :

a. Besteks
Gunanya untuk menentukan spesifikasi bahan dan syarat- syarat teknis

b. Gambar bestek
Gunanya untuk menetukan/menghitung besarnya masing- masing volume pekerjaan

c. Harga Satuan pekerjaan
Didapat dari harga satuan bahan dan harga satuan upah berdasarkanperhitungan analisa BOW

BOW Singkatan dari Bugerlijke Openbare Werken ialah suatu ketentuan dan ketetapan umum yang ditentukan oleh Dir BOW tanggal 28 Februari 1921 Nomor 5372 A Pada zaman pemerintahan Belanda. Di Zaman sekarang BOW diganti dengan HSPK, yang tentunya tiap kota maupun kabupaten mengeluarkan HSPK dan setiap tahun ada pergantian.

Demikian keterangan tentang arti dari Rencana Anggaran Biaya yang mungkin begitu awam bagi orang yang belum pernah membangun.

Kamis, 11 Oktober 2012

Menulis - SipilID

Apakah menulis itu mudah?
Tentu saja mudah!
Tapi kayaknya susah....
Mungkin coba saja sendiri, menulis itu gampang-gampang susah untuk orang yang pesimis, tapi susah-susah mudah untuk orang yang optimis. Got it?
Kalau bikin tulisan di blog pribadi yang isinya diary mungkin gak terlalu susah, tapi coba kalau bikinnya untuk menempelkan gelar di belakang nama kita?

Bagi yang masih dalam masa pembekalan ilmu oleh dosen-dosennya, sebaiknya kerjakan tugas dengan sebaik mungkin, baik tugas harian, tugas praktikum, ujian, dan sebagainya, karena akan lebih mudah bagi kita untuk mengerjakan tugas akhir kalau sudah biasa menulis. Saya sendiri waktu kuliah S1 dulu hampir tidak pernah menulis (selain skripsi), kecuali saat membuat proposal PKM yang Alhamdulillah tembus walaupun tidak sampai PIMNAS. Selain itu, tidak pernah! Walaupun sekarang masih bisa, tapi tetap ada rasa sesal kenapa tidak menulis. Padahal banyak ajang-ajang lomba menulis, namun tidak menarik perhatian saya.

Baru sekarang saya sadari (informasi dari dosen-dosen saya S2), untuk menjadi seorang akademisi, syarat mutlaknya adalah menulis. Apalagi kalau ingin melanjutkan kuliah keluar negeri, universitas di luar sana akan melihat produktifitas kita dalam menulis, seberapa banyak yang kita buat dan seberapa banyak yang diterbitkan dan bisa bermanfaat bagi orang banyak.

Mungkin banyak yang berpikir orang pintar itu karena banyak membaca, namun ada yang lebih penting dari sekedar menjadi orang pintar. Apa yang lebih penting itu? yaitu menjadi orang cerdas. Bagaimana caranya menjadi cerdas, salah satunya adalah dengan menulis. Saat menulis kita harus mengumpulkan informasi, mengolahnya dengan akal budi, dan menuangkannya dalam bentuk tulisan dengan keterampilan kita. Jadi bisa dikatakan membaca sebenarnya adalah bagian dari kewajiban kita untuk menulis (menuangkan ide yang bermanfaat), untuk apa informasi yang masuk ke otak kita kalau hanya sekedar masuk atau hanya untuk sekedar tahu.
Buatlah sebuah karya yang membuat kamu tetap hidup walaupun ajal telah menjemput.

(Tulisan ini dibuat untuk menyemangati yang sedang menulis tugas akhir, terutama saya sendiri).

Kamis, 04 Oktober 2012

Fasilitas Terminal


Fasilitas Terminal 
.      Terminal Kereta Api

Fasilitas stasiun kereta api umumnya terdiri atas:
·         Pelataran parkir di muka stasiun
·         Tempat penjualan tiket, dan loket informasi
·         Peron atau ruang tunggu
·         Ruang kepala stasiun, dan
·         Ruang PPKA (Pengatur Perjalanan Kereta Api) beserta peralatannya, seperti sinyal, wesel (alat pemindah jalur), telepon, telegraf, dan lain sebagainya.
Stasiun besar biasanya diberi perlengkapan yang lebih banyak daripada stasiun kecil untuk menunjang kenyamanan penumpang maupun calon penumpang kereta api, seperti:
·         Ruang tunggu
·         Restoran
·         Toilet mushola
·         Area parkir
·         Sarana keamanan (polisi khusus kereta api)
·         Sarana komunikasi
·         dipolokomotif
·         Sarana pengisian bahan bakar.
Stasiun kereta api untuk keperluan naik turun penumpang sekurang-kurangnya dilengkapi fasilitas:
·         Keselamatan
·         Keamanan
·         Kenyamanan
·         Naik turun penumpang
·         Penyandang cacat
·         Kesehatan
·         Fasilitas umum.

Ruang Tunggu

Fasilitas kesehatan adalah pelayanan kesehatan yang disesuaikan dengan kelas stasiun. Fasilitas umum adalah sarana pelayanan umum sekurang-kurangnya toilet, mushala, dan restoran. Stasiun kereta api untuk keperluan bongkar muat barang dilengkapi dengan fasilitas:
·      Keselamatan
·      Keamanan
·      Bongkar muat barang
·      Fasilitas umum.
Stasiun kereta api dapat menyediakan jasa pelayanan khusus yang dikenai tarif jasa pelayanan tambahan berupa:
·   Ruang tunggu penumpang
·   Bongkar muat barang
·   Pergudangan
·   Parkir kendaraan
·   Penitipan barang.

Parking Area
2.      Terminal Angkutan Darat

      a.       Terminal Tipe A

Melayani kendaraan umum untuk angkutan antar kota antar propinsi dan atau angkutan lintas batas negara, angkutan antar kota dalam propinsi, angkutan kota dan angkutan pedesaan. Fasilitasnya antara lain:
·         Jalur pemberangkatan dan kedatangan
·         Tempat parkir
·         Kantor terminal
·         Tempat tunggu
·         Menara pengawas
·         Loket penjualan karcis
·         Rambu-rambu dan papan informasi
·         Pelataran parkir pengantar atau taksi
b.      Terminal Tipe B



Melayani kendaraan umum untuk angkutan antar kota dalam propinsi, angkutan kota dan angkutan pedesaan. Fasilitasnya antara lain:
·         Jalur pemberangkatan dan kedatangan
·         Tempat parker
·         Kantor terminal
·         Tempat tunggu
·         Menara Pengawas
·         Loket Penjualan Karcis
·         Rambu-rambu dan papan informasi
·         Pelataran parkir pengantar atau taksi
c.       Terminal Tipe C
Melayani angkutan pedesaan dengan fasilitasnya antara lain:
·         Jalur pemberangkatan dan kedatangan
·         Kantor terminal
·         Tempat tunggu
·          Rambu-rambu dan papan informasi

3.      Terminal Angkutan Laut
Fasilitas terminal angkutan laut atau yang biasa disebut pelabuhan antara lain:
a.       Fasilitas pokok:
·         Alur pelayaran (sebagai ‘jalan’ kapal sehingga dapat memasuki daerah pelabuhan dengan aman dan lancar)
·         Penahan gelombang (breakwater untuk melindunggi daerah pedalaman pelabuhan dari gelombang, terbuat dari batu alam, batu buatan dan dinding tegak)
·         Kolam pelabuhan (berupa perairan untuk bersandarnya kapal-kapal yang berada di pelabuhan)
·         Dermaga (sarana dimana kapal-kapal bersandar untuk memuat dan menurunkan barang atau untuk mengangkut dan menurunkan penumpang)
b.      Fasilitas penunjang
·         Gudang tertutup
·         Lapangan penumpukan
·         Peralatan bongkar muat
·         Fasilitas bunker
·         Fasilitas pencegahan pencemaran
·         Sarana bantu navigasi pantai
·         Kapal patroli
·         Jalan (lintasan untuk kendaraan atau pejalan kaki)
·         Fasilitas kantor dan peralatan penunjang bagi instansi pemegang fungsi keselamatan dan keamanan pelayaran, instansi bea cukai, imigrasi, dan karantina.

4.      Terminal Angkutan Udara

Fasilitas bandar udara yang terpenting adalah:
a.       Sisi Udara (Air Side)
·         Landsan pacuyang mutlak diperlukan pesawat. Panjangnya landas pacu biasanya tergantung dari besarnya pesawat yang dilayani. Untuk bandar udara perintis yang melayani pesawat kecil, landasan cukup dari rumputataupun tanah diperkeras (stabilisasi). Panjang landasan perintis umumnya 1.200 meter dengan lebar 20 meter, misal melayani twin otter, cessna, dan lain-lain. Pesawat kecil berbaling-baling dua (umumnya 600-800 meter). Sedangkan untuk bandar udara yang agak ramai dipakai konstruksi aspal, dengan panjang 1.800 meter dan lebar 30 meter. Pesawat yang dilayani adalah jenis turbo-propatau jet kecil seperti fokker-27, tetuko 234, fokker-28, dlsb. Pada bandar udara yang ramai, umumnya dengan konstruksi beton dengan panjang 3.600 meter dan lebar 45-60 meter. Pesawat yang dilayani adalah jet sedang seperti fokker-100, dc-10, b-747, hercules, dlsb. Bandar udara international terdapat lebih dari satu landasan untuk antisipasi ramainya lalu lintas.
·         Aprontempat parkir pesawat yang dekat dengan terminal building, sedangkan taksiway menghubungkan apron dan run-way. Konstruksi apron umumnya beton bertulang, karena memikul beban besar yang statis dari pesawat.
·         Untuk keamanan dan pengaturan, terdapat air traffic controller,berupa menara khusus pemantau yang dilengkapi radio control dan radar.
·         Karena dalam bandar udara sering terjadi kecelakaan, maka diseduiakan unit penanggulangan kecelakaan (air rescue service) berupa peleton penolong dan pemadan kebakaran, mobil pemadam kebakaran, tabung pemadam kebakaran, ambulance, dan lain-lain. Peralatan penolong dan pemadam kebakaran.
·         Juga ada fuel service untuk mengisi bahan bakar avtur.
b.      Sisi darat (land side)

·         Terminal bandar udara atau concourseadalah pusat urusan penumpang yang datang atau pergi. Di dalamnya terdapat pemindai bagasi sinar x, counter check-in, (ciq, custom - inmigration - quarantine) untuk bandar udara internasional, dan ruang tunggu (boarding lounge) serta berbagai fasilitas untuk kenyamanan penumpang. Di bandar udara besar, penumpang masuk ke pesawat melalui garbarata atau avio bridge. Di bandar udara kecil, penumpang naik ke pesawat melalui tangga (pax step) yang bisa dipindah-pindah.
·         Curb, adalah tempat penumpang naik-turun dari kendaraan darat ke dalam bangunan terminal.
·         Parkir kendaraan, untuk parkir para penumpang dan pengantar/penjemput, termasuk taksi.